Jazirah indonesia – Karang Taruna Kelurahan Folarora Kecamatan Tidore Kota Tidore Kepulauan resmi terbentuk, pembentukan ini dirangkaikan dengan pemilihan ketua yang dilaksanakan pada Kamis, 30 Maret 2022.
Malik Ade, terpilih sebagai ketua setelah melalui pemilihan dengan perolehan suara mengungguli 7 kandidat lainnya, yakni 26 suara.
Peserta musyawarah pemilihan ketua Karang Taruna merupajan perwakilan dari masing-masing RT yaitu dari RT sampai RT 04, dimana jumlah total perwakilan sebanyak 52 peserta.
Setelah terpilih, Malik Berkomitmen untuk kedepanya tetap menjaga persatuan dan kesatuan pemuda di kelurahan Folarora dan menjadikan pemuda folarora yang lebih baik.
“Apa yang kurang, perlu diperbaiki dan perlu komitmen bersama seluruh elemen pemuda Folarora agar organisasi Karang Taruna benar-benar menjadi organisasi yang merepresentasikan kepemudaan di Kelurahan Folarora”, ujarnya.
Kepala Keluarahan Folarora, Abdurrahim Laha pada kesempatan tersebut berpesan pemuda dan masyarakat kelurahan Folarora bahwa dengan terbentuknya Karang Taruna Kelurahan Folarora dengan pemilihan Ketua Umum ini, kedepan dapat mewadahi pemuda di Kelurahan Folarora.
Dia beharap karang taruna keluharan Folarora dapat menjalankan perannya dalam mengembangkan, mengakomodasi dan memajukan potensi dan kreatifitas pemuda Kelurahan Folarora
Komentar