Jazirah Indonesia – Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo, resmikan Masjid Raya Sofifi, Provinsi Maluku Utara pada Rabu (28/9/2022).
Sebelum melakukan prosesi peresmian, Presiden betindak menjadi imam pada sholat Dzuhur di Masjid Raya Shaful Khairaat yang diresmikan itu. Dalam lawatannya ke Sofifi, Presiden Jokowi juga didampingi Menteri Investasi/BKPM, Bahlil Lahadalia dan Mensesneg, Pratikno.
“Jadi sebelum melakukan peresmian Presiden menjadi imam shalat Duhur di mesjid Raya Sofifi,” kata juru bicara Kantor Gubernur Maluku Utara, Rahwan K. Suamba, Rabu (28/9/2022).
Pada saat peresmian, Presiden Joko Widodo menandatangani prasasti yang didampingi oleh Gubernur Abdul Gani Kasuba.
“Pada saat diresmikan Presiden Joko Widodo menandatangani prasasti di yang didampingi oleh gubernur, dan gubernur langsung menyampaikan ke presiden bahwa pekerjaan Masjid ini sudah selesai,” jelasnya.
Sebagai informasi, ini kali keduanya Presiden Joko Widodo menginjakan kakinya di Masjid Raya Shaful Khairaat, Sofifi setelah pada 15 Agustus 2015 silam, Presiden juga hadir dalam prosesi peletakan batu pertama pembangunan Masjid yang menjadi kebanggaan warga Ibu Kota Provinsi ini.






![Gerbang utama Pasar Tradisional Gamalama Bahari Berkesan 3 Kota Ternate. [Nurkholis Lamaau/Jazirah Indonesia]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/Pasar-Tradisional-Gamalama-jd-300x178.jpg)
![Anggota Dewan Perwakilan Daerah RI, daerah pemilihan Provinsi Maluku Utara, Husain Alting Syah. [Foto Istimewa]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/Anggota-Dewan-Perwakilan-Daerah-RI-daerah-pemilihan-Provinsi-Maluku-Utara-Husain-Alting-Syah.-Foto-Istimewa-300x178.jpg)
![Kondisi jalan di kawasan Gunung Mamae, menuju Desa Sumber Makmur, Kecamatan Gane Timur, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara. [Dok: Fajri Yamin/Warga Desa Kebun Raja]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/3-1-300x178.jpg)

![Kapal Motor Simba 1. [Foto: Istimewa]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/5-300x178.jpg)
Komentar