Empat KRI Amankan Kunjungan Wapres Ke Malut

Jazirah Indonesia – Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal) menyiapkan 4 Kapal Perang Indonesia (KRI) dalam rangka kunjungan Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin di Maluku Utara.

Empat KRI yang melayani sekaligus pengamanan laut selama kunjungan Wapres di Tidore dan Ternate Malut tersebut masing-masing adalah KRI Dorang, KRI Tatihu dan KRI Albakora dan KRI Teluk Wondama.

Komandan Pengkalan TNI-AL (Danlanal) Ternate, Kolonel Mar Ridwan Aziz mrngatakan, Senin (8/5/2023) menyatakan,

“Empat KRI yang melayani Wapres selama kunjungan di Maluku Utara dua diantaranya sudah berposisi di pelabuhan Ternate yakni KRI Dorang dan KRI Albakora, ungkap Komandan Pengkalan TNI-AL (Danlanal) Ternate, Kolonel Mar Ridwan Aziz,” Senin (8/5/2023)

Sementara lanjutnya, dua KRI yakni KRI Tatihu dan KRI Teluk Wondama dalam perjalanan dan kemungkinan besok sudah berada di Ternate,” ungkapnya, Senin (8/5/2023).

Dari empat KRI yang disediakan Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal) kata Ridwan, yang akan melayani RI2 adalah KRI Dorang sementara satu KRI adalah rombongan dan dua KRI lainya dipakai untuk pengamanan jalur sekaligus untuk keadaan darurat.

“Setelah semua KRI sudah ada di Ternate, maka akan langsung dilakukan sterilisasi untuk RI2,” jelasnya.

Selain 4 KRI dari Mabesal menurutnya, Kapal Patroli (KAL) Tidore milik Lanal Ternate juga dipakai untuk membackup kunjungan RI2.

banner 1100x500

Komentar