Jazirah Indonesia – Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen memimpin rapat evaluasi bersama dengan Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda, Para Pimpinan OPD, Lurah, Kepala Desa dan Kepala Puskesmas yang berlangsung di Aula Nuku Kantor Walikota, Senin (10/2/2025).
Muhammad Sinen dalam arahanya menyampaikan rapat ini bertujuan untuk membahas pelaksanaan tugas kedepan dan mengevaluasi kegiatan yang sebelumnya dan kedepan agar berjalan dengan baik dan lancar.
Ia juga meminta kepada dinas-dinas yang akan melakukan kerjasama agar saling berkordinasi dan terbuka satu sama lain.
“Terus tingkatkan koordinasi dan kedisiplinan agar semua kegiatan dapat berjalan dengan baik, tetap menjaga kekompakan dan saling mengingatkan kepada sesame,” kata Muhammad Sinen.
Lebih lanjut Walikota terpilih 2025-2030 ini juga meminta kepada semua peserta rapat untuk bersama-sama membenahi kesalahan atau kekeliruan yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya.
Hal itu kata dia, untuk membangun Kota Tidore yang lebih baik. Berfokus pada tujuan bersama yaitu untuk kesejahteraan masyarakat Kota Tidore Kepulauan.
“Jadi mulai sekarang ada hal-hal yang mungkin keliru mari sama-sama kita evaluasi dan perbaiki jangan saling menjatuhkan satu sama lain, mari kita saling bergandeng tangan, saling baku jaga, Saling mengingatkan agar kedepan tidak salah Langkah,” tutup Muhammad Sinen.






![Anggota Dewan Perwakilan Daerah RI, daerah pemilihan Provinsi Maluku Utara, Husain Alting Syah. [Foto Istimewa]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/Anggota-Dewan-Perwakilan-Daerah-RI-daerah-pemilihan-Provinsi-Maluku-Utara-Husain-Alting-Syah.-Foto-Istimewa-300x178.jpg)
![Kondisi jalan di kawasan Gunung Mamae, menuju Desa Sumber Makmur, Kecamatan Gane Timur, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara. [Dok: Fajri Yamin/Warga Desa Kebun Raja]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/3-1-300x178.jpg)

![Kapal Motor Simba 1. [Foto: Istimewa]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/5-300x178.jpg)
![Ilustrasi - nelayan di Tobelo, Halmahera Utara, menurunkan sejumlah ikan jenis cakalang di kawasan Pelabuhan Tobelo. [Foto: Nurkholis Lamaa/Jazirah]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2021/09/2-300x178.jpg)