Jazirah Indonesia– Wakil Walikota Tidore Kepulauan, Muhammad Sinen, mendukung penuh Kepengurusan Komunitas Wartawan Liputan Tidore (Kwatak) 2025-2030 yang dipimpin oleh Suratmin Idrus selaku Ketua.
Dukungan tersebut disampaikan Muhammad Sinen usai pelaksanaan Musyawarah Kwatak yang bertempat di ruang rapat Walikota, Selasa, (11/2/25).
Muhammad Sinen berharap, Kwatak dan Pemerintah Daerah dapat menjadi mitra strategis dalam mensukseskan program pemerintah. Pasalnya, tanpa wartawan, masyarakat tidak akan tau apa yang sudah dilakukan oleh pemerintah.
“Dimasa kepemimpinan saya bersama Ali Ibrahim selama dua periode, telah banyak melahirkan prestasi yang diekspose oleh Wartawan, maka dari itu, saya minta kepada semua pejabat dan ASN tidak boleh alergi kepada Wartawan yang melakukan peliputan di Tidore,” ungkapnya.
Walikota terpilih Kota Tidore ini mengatakan, setelah adanya kepengurusan kwatak yang baru, diharapkan dapat menjadi mitra kritis bagi Pemerintah, sehingga tidak perlu sungkan-sungkan untuk memberitakan kinerja dari masing-masing OPD yang dianggap buruk.
“Kita semua memiliki niatan yang baik untuk menciptakan kesejahteraan Masyarakat Kota Tidore. Kalaupun ada kinerja yang buruk dilakukan oleh OPD terkait, silahkan diberitakan dan kami akan melakukan evaluasi, namun beritanya harus berimbang dan sesuai fakta, tidak boleh fitnah,” tuturnya.
Ia melanjutkan, dimasa kepemimpinannya bersama Ali Ibrahim sebagai Walikota dan Wakil, tentu terdapat kekurangan yang harus dibenahi.
Untuk itu lanjutnya, Kwatak harus ikut serta mengawasi kinerja pemerintahan mulai dari tingkat Kelurahan/Desa, Camat sampai pada pejabat eselon II.
“Kalau ada ASN yang malas berkantor dan tidak disiplin saya harap dapat diberitakan. Karena saya tidak ingin pemerintahan MASI AMAN nanti, dipenuhi oleh karakter yang buruk dalam mengelola birokrasi,” pungkasnya.
Muhammad Sinen memastikan, jika terdapat oknum ASN yang terbukti melakukan pelanggaran, maka dirinya tidak akan segan-segan untuk memberikan sanksi.
“Saya harap untuk Pejabat disemua tingkatan, tidak boleh merasa diri paling berkuasa, sehingga tidak peduli kepada bawahannya (Staf). Karena suksesnya kinerja pemerintahan, itu juga berkat dari kerja keras bawahan,” tegasnya.







![Gubenur AGK Serahkan Tanah dan Air 4 Kesultanan ke Presiden [sumber.kompastv]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2022/03/Gubenur-AGK-Serahkan-Tanah-dan-Air-4-Kesultanan-ke-Presiden-300x178.jpg)
![Sekjen Kementerian Desa membuka Pelatihan Desa Wisata angkatan III Kecamatan Jailolo Kabupaten Halmahera Barat dan angkatan IV Kecamtan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan, Minggu (13-3-2022) [foto. Istimewah]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2022/03/Sekjen-Kementerian-Desa-membuka-Pelatihan-Desa-Wisata-angkatan-III-Kecamatan-Jailolo-Kabupaten-Halmahera-Barat-dan-angkatan-IV-Kecamtan-Tidore-Utara-Kota-Tidore-Kepulauan-Minggu-13-3-2022-foto.-Istimewah-300x178.jpg)
![Musyawarah I pemilihan ketua dan Pengurus Periode 2022-2025 IKK Makoayoa, Aula SMK Negeri 1, Sabtu (12-3-2022) [foto.Istimewah]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2022/03/Musyawarah-I-pemilihan-ketua-dan-Pengurus-Periode-2022-2025-IKK-Makoayoa-Aula-SMK-Negeri-1-Sabtu-12-3-2022-foto.Istimewah-300x178.jpg)
![Pembangunan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), Indika Energy [sumber.tribun]](https://jazirah.id/wp-content/uploads/2022/03/Pembangunan-proyek-Pembangkit-Listrik-Tenaga-Surya-PLTS-Indika-Energy-sumber.tribun-300x178.jpg)